Seperti dilansir PRAGIA.ID,, Penghargaan yang diterima Kajari diserahkan langsung oleh Ceo ADHYAKSAdigital Felix Sidabutar bertempat di Aula Kejaksaan Tinggi Aceh di Banda Aceh.
Pentingnya publikasi dan pemberitaan kinerja Institusi Kejaksaan dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari Instruksi Jaksa Agung R.I Nomor 1 Tahun 2021 tentang Publikasi Kinerja dan Pemberitaan Positif Mengenai Kejaksaan di Media Massa dan Media Sosial.
Instruksi tersebut menekankan pentingnya transparansi dan komunikasi efektif dengan masyarakat melalui media massa dan media sosial guna membangun kepercayaan dan mendukung peran serta publik terhadap Institusi Kejaksaan.
Ismail Fahmi dalam melaksanakan tugasnya, dedikasinya terhadap transparansi dan akuntabilitas kinerja Kejaksaan memberikan dampak positif yang signifikan bagi pelayanan publik dan penegakan hukum di wilayah Gayo Lues.
“Melalui inovasi dan upayanya dalam memanfaatkan media massa dan media sosial sebagai sarana untuk mempublikasikan berbagai kegiatan dan pencapaian institusi, Kajari Gayo Lues berhasil memperkuat citra positif Kejaksaan di mata masyarakat,” pungkas Kajari Gayo Lues Ismail Fahmi.
Adapun para pejabat lain yang menerima penghargaan ADHYAKSAdigital Award tersebut antara lain :
1. Kajati Aceh
2. Asintel Kejati Aceh
3. Kasi Penkum Kejati Aceh
4. Kajari Bireuen
5. Kajari Aceh Barat Daya
6. Kajari Aceh Timur
7. Kajari Aceh Selatan
8. Kajari Sabang
9. Kajari Banda Aceh
10. Kajari Gayo Lues tervaforit.